Share

Dibalik Keindahan Pantai Changi, Tersimpan Seribu Kisah Misteri yang Mengerikan

Tiara Putri, Jurnalis · Senin 18 September 2017 09:28 WIB
https: img.okezone.com content 2017 09 18 406 1777956 dibalik-keindahan-pantai-changi-tersimpan-seribu-kisah-misteri-yang-mengerikan-LZvfgbWPXK.jpg

BEBERAPA tahun terakhir sebelum merdeka, Indonesia dikuasai oleh Jepang. Ternyata, bukan hanya Indonesia saja yang dikuasai oleh Negeri Sakura tersebut. Di tahun 1942-1945, Jepang juga menguasai Singapura. Dalam kurun waktu tersebut, banyak peristiwa yang terjadi termasuk eksekusi tawanan di Pantai Changi.

Mungkin Anda belum pernah mendengar tentang pantai yang konon katanya berhantu itu. Ya, Pantai Changi di Singapura memang memiliki sejumlah misteri di dalamnya. Dilansir dari Goody Feed, Senin (18/9/2017), dahulu kala pantai ini merupakan lokasi penembakan ribuan warga sipil dari China oleh pihak Jepang.

Saat itu, tahanan perang dengan sengaja merusak mesin pesawat tempur milik Jepang sehingga pesawat sulit dikendalikan dan menabrak pepohonan yang ada di pantai. Pihak Jepang kemudian melakukan penyelidikan dan menembak orang-orang yang sebenarnya tidak bersalah.

Setelah Jepang menyerah, tempat ini berfungsi sebagai tempat percobaan dan eksekusi bagi penjahat di masa perang. Sebanyak 135 orang Jepang dihukum mati di sana. Menjadi saksi bisu terjadinya berbagai peristiwa pembunuhan, tak heran bila banyak cerita mistis yang beredar di tempat ini.

(Baca Juga: Spot Wisata Gratis saat Backpacker di Singapura)

Semenjak terjadinya penembakan pada tawanan dan eksekusi hukuman mati, di sepanjang Pantai Changi terdapat hal-hal yang membuat bulu kuduk berdiri. Beberapa pengunjung pernah melihat banyak penampakan aneh di antaranya badan tanpa kepala akibat dipenggal berjalan tanpa tujuan, dan bahkan noda darah pascaeksekusi bisa jelas terlihat oleh mata telanjang. Hal lain yang bisa pengunjung rasakan adalah samar-samar melihat eksekusi tawanan serta mendengar tangisan dan jeritan dari para tawanan.

Banyak warga sekitar dan pengunjung yang memercayai cerita berhantu tersebut. Bahkan tak sedikit yang datang berkunjung karena penasaran dengan penampakan dan suara aneh. Mereka ingin membuktikan sendiri bagaimana hal tersebut terjadi.

Tapi, terlepas dari cerita berhantu yang dimilikinya, Pantai Changi tetap merupakan tempat wisata menarik untuk dikunjungi. Lokasinya yang tidak terlalu jauh dari bandara, membuat penumpang pesawat akan menyaksikan keindahan pantai ini sebelum mendarat.

(Baca Juga: 3 Spot Wisata Tercantik di Bintan Selalu Jadi Incaran Turis Singapura)

Selain itu, pepohonan yang ada di sepanjang garis pantai membawa suasana rindang yang nyaman. Pengunjung bisa menikmati berbagai fasilitas mulai dari permainan air, memancing, penginapan, hingga tempat bermain anak.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(ful)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini