Panduan Perjalanan Ke Banda Neira – Maluku Tengah

Di dekat dermaga, pemandangan kapal lewat

Di tulisan sebelumnya saya sempat cerita berbagai sisi menarik wisata yang ada di Banda Neira atau Banda Naira. Ada Bangunan kuno Rumah Pengasingan Bung Hatta, Sjahrir, dan Terusik Hantu di Benteng Belgica. Untuk wisata pulaunya saya juga sudah menulis tentang Sunset di Pulau Hatta dan Pemandangan Gunung Api Banda.

Kali ini saya akan menuliskan bagaimana cara mencapai Banda Naira, mulai dari booking tiket, pemilihan waktu pesawat sampai jadwal kapal serta nomor contacts yang bisa dihubungi untuk memudahkan kamu traveling. Yuk disimak 😀

Paling pertama tentu pesan tiket pesawat. Tapi jangan lupa cari tahu dulu jadwal kapal dari Ambon di Pelabuhan Tulehu menuju ke Banda Naira. Karena kapal hanya ada seminggu dua kali, yaitu keberangkatan dari Ambon ke Banda Naira tiap Sabtu. Sementara jadwal kapal pulang ke Ambon tiap Selasa. Makanya, biasanya di Banda Naira liburan waktunya sekitar 5 hari, beda ceritanya kalau mau pulang di jadwal keberangkatan yang lebih mundur.

Cussss pulang ke Jakarta… Terima kasih atas undangan liputannya di Banda Naira 😀

Agar efisien perjalanannya, pilih pesawat dengan jadwal tengah malam pukul 00.30 WIB dari Jakarta yang akan tiba sekitar pukul 06.00 WIT atau 07.00 WIT. Sehingga dari bandara ke Pelabuhan Tulehu kesahnya tak lama, biasanya kapal berangkat sekitar pukul 09.00-10.00 WIT dengan perjalanan di laut sekitar 6 jam lamanya.

Di bandara Pattimura Ambon, tanpa menunggu lama, kamu bisa pesan mobil jemputan, itu cara termudah ya untuk mencapai Pelabuhan Tulehu yang berjarak tempuh sekitar 1,5 jam.

Di perjalanan bisa sekaligus mencari sarapan, tapi hati-hati, walau sarapan hanya di warung pinggir jalan sebaiknya tanya dulu harga, supaya tidak kenal tipu. Karena pengalaman rombongan saya kena Rp. 500.000 buat sarapan ber-7 orang padahal kita cuma makan ikan bakar, nasi, dan teh manis saja dengan beberapa gorengan.

Seperti ini kapal yang akan kamu naiki ke Banda Naira

Pelabuhan Tulehu cukup padat (tapi dibanding antrian loket KRL Commuterline di Tanah Abang ya masih mendingan), beli tiketnya agak tak terkendali antriannya gak tertib. Lumayan ya harga kapal disini Rp. 410.000, tadinya ada penerbangan dengan pesawat kecil namun cuaca sering buruk dan perlunya subsidi harga tiket agar terjangkau masyarakat membuat penerbangan ditutup sementara rute nya. Kapal adalah satu-satunya cara mencapai Banda Naira.

Kapal cepat penumpang Express Bahari hanya ada 2x dalam seminggu. Tulehu – Banda Rabu dan Minggu, Banda – Tulehu Selasa dan Sabtu. Info kapal cepat : 081343292900. Dulu katanya ada pesawat kecil Merpati dan Susi air, dengan tarif Rp. 300-an ribu tapi sekarang yang ingin ke Banda Naira harus menempuh perjalanan laut 6-7 jam dari Pelabuhan Tulehu, Ambon.

Di laut yang tanpa sinyal sedikit pun sekitar 6 jam itu, enaknya apa ya???.Lumayan lama tanpa gadget, enak istirahat, walau bangku begitu tegak . Beruntungnya kapal walau kelas ekonomi tapi ber-AC. Ada tv layar lebar yang bisa digunakan menyetel film maupun DVD lagu, tapi itu sesuka kondekturnya.

Karena capek waktu 4 jam bisa dijadikan moment tidur siang mengganti tidur semalam yang kurang nyenyak di pesawat. Kalau tetap terjaga akan terasa bosan, soalnya yang ada cuma penampakan air sepanjang waktu. Disarankan untuk bawa bekal makan siang dan minum, soalnya tak banyak jajanan yang bisa dibeli di dalam kapal.

Tarian sambutan saat baru tiba di Banda Naira

PerkiraanbiayakeBandaNaira :

(1) Ojek Online dari rumah : Rp. 15.000

(2) DAMRI ke Bandara : Rp. 40.000

(3) Pesawat PP Jakarta-Ambon : Rp. 3 juta

(4) Taxi dari Bandara ke Pelabuhan Tulehu : Rp. 100.000 (perkiraan)

(5) Kapal dari Pelabuhan Tulehu ke Banda Naira PP : Rp. 820.000

(6) Biaya Menginap 3 hari 4 Malam : Rp. 525.000 (share berdua dengan rate rata-rata Rp. 350.000 per kamar) Tentang Penginapan di Banda Neira

(7) Biaya makan : sekitar Rp.500.000 (untuk 4 hari) rata-rata Rp. 50.000 sekali makan.

(8) Biaya Sewa Kapal keliling pulau Banda Naira : sekitar Rp. 1-2 juta tergantung lokasi dan share cost dengan teman.

Total sekitar Rp. 5-6 juta

24 Comments Add yours

  1. bersapedahan says:

    panduan praktis yang berguna banget … kepengen jalan2 kesini … sekarang sudah tahu bagaimana caranya untuk sampai kesana .. tinggal bagaimana ngumpulin duit dan menyiapkan waktu .. hehehe

    1. Iya semoga berguna untuk pembaca dan travelers yang berniat ke Banda Naira 🙏

  2. Leanny says:

    Hi Dyah, boleh tau nginapnya dimana di Banda dan contact personnya kalau ada?

    Thx

    1. Ditulisan sudah ada, saya menginap di Hotel Maulana mbak yang deket dermaga, bisa hubungi melalui Instagram di @dyah_pamela

  3. thanks infonya… ternyata kapal cepatnya mahal juga ya

    1. madbud says:

      Tidak juga kok. Kapal cepat Jakarta-Pulau Seribu itu sekitar seratus ribu untuk 1,5 jam perjalanan. Ini normal. 400 ribu untuk 6 jam di jalan.

      1. Ini lagi ngomongin Banda Neira bkn Kep. Seribu

      2. hahahaha iya, aku jadi bingung. ini banda neira maksudnya kan ya. Bang, kalau dibanding2in gitu, berarti lebih murah naik pelni 105ribu untuk 12 jam bang

  4. caca says:

    Haiii kak itu kakak pakek gaet gak?

    1. Kalo guide ga pake, tapi ya karena temen sendiri orang lokal sana jadi kemana-mana seperti pakai guide

  5. madbud says:

    Makasih Mbak Dyah. Saya pernah ke Banda pada 2006, tapi waktu itu ikut rombongan kementerian. Pengin ngajak keluarga ke sana tahun depan.

  6. Terima kasih sudah menulis tentang Banda Naira. Kami juga menulis tentang panduan berlibur ke Banda Naira dengan biaya yang murah. Ayo ke Banda Naira

    1. saudah says:

      Ibundaku berasal dari banda neira….ibundaku menetap di jawa 68 tahun.dan belum pernah ketemu keluarganya lg smp sekarang.tolong doain aku ya,tahun depan aku ingin mencari keluarga ibu aku ke banda neira….

  7. Heru says:

    Mba Dyah, untuk booking kapal cepatnya via apa? apakah lsg Go Show ? tks

    1. Langsung beli disana, tidak ada booking online setahu saya, coba saja hubungi nomor yg tertera di blog ini

  8. Ivy says:

    Hi Mbak. Itu kapal nya jadwal baru ya? Karna seinget saya ambon – banda selasa sabtu, banda -ambon rabu minggu.
    Mungkin bisa dibantu klarifikasi?

    1. Tahun 2016 Bulan November, tdk tahu kalau skrg apa ada perubahan, mungkin bisa contact ke no tlp yg saya sertakan

  9. kiki says:

    mbak dyah mau tanya harga kapal 1-2juta itu untuk selama trip 4 hari 3 malam? itu harga tahun berapa ya?

    1. Tahun 2016, bulan November. Itu maksudnya kapal keliling di sekitaran pulau Banda Neira kan? Hanya seharian atau sesuai kesepakatan dgn pemilik kapal. Karena bensin disana memang mahal.

      Kalau kapal dari Ambon ke Banda Neira beda lagi.. yang selama 6 jam itu.

      1. kiki says:

        iya maksudnya keliling banda. oke berati itu kira2 harga per hari yak. ada no kontak yg puny kapal gak?

      2. Ndak ada no telpon. Saat sampai disana kamu bisa tanya penduduk lokal, bisa dari tempat menginap.. nti pinter-pinter nawar dan gimana pendekatan ke orang lokal 🙂 *itu tantangannya pas traveling

        Good luck

      3. kiki says:

        woke thx infonya

Leave a comment