Google Doodle

Sambut Arus Mudik Lebaran, Google Tampilkan Gambar Doodle Spesial

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Google Doodle mudik 2017

TRIBUNKALTIM.CO - Musim mudik lebaran 2017 telah tiba.

Bertepatan pada hari ini, Senin (19/6/2017) sebagai titik awal puncak arus mudik, tepatnya H-6 jelang perayaan Lebaran, Google mempersembahkan doodle spesial.

Jika Anda mengakses laman awal Google, Anda akan disambut dengan gambar doodle jalanan yang ramai dipenuhi kendaraan bermotor yang sedang mudik menuju kampung halaman.

Mulai dari kendaraan mobil pribadi, bus, kereta api dan sepeda motor.

Google Doodle mudik (Google)

Tampak pada sebuah mobil pemudik berwarna merah dipenuhi oleh beberapa penumpang.

Sementara itu pada bagian atas mobil terdapat beberapa barang-barang bawaan dan terbentuk tulisan 'Google'.

Dilansir dari laman Google Doodle, memasuki puncak mudik lebaran, sejumlah institusi pemerintah dan perusahaan di beberapa daerah di Indonesia ada yang menawarkan program "mudik gratis" bagi calon pemudik yang ingin pulang kampung.

Baca: Gerbang Tol Salatiga Resmi Difungsikan, Ruas Tol Fungsional Bawen-Salatiga Bisa Dilalui Pemudik

Armada mudik gratis tersebut beragam seperti kereta api, bus AC, dan kapal laut.

Adapula beberapa diskon atau potongan harga khusus yang ditawarkan beberapa perusahaan untuk armada pesawat terbang.

Mudik sendiri telah menjadi bagian dari budaya di Indonesia untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman.

Baca: Jelang Mudik Lebaran Ditlantas Siagakan Puluhan Pos Lantas di Jalur Trans Kaltim-Kaltara

Ketika mudik tiba, biasanya kota-kota besar akan menjadi sepi lantaran ditinggal pergi para warganya.

Seperti di Jakarta ketika mudik tiba, konsumsi listrik bisa turun hingga 70% lho!

Selain itu hal istimewa mudik yaitu para pemudik akan membawa beragam oleh-oleh lebaran yang diberikan untuk keluarga di kampung.

Selamat mudik! Semoga selamat sampai tujuan. (*)

Berita Terkini