0

Xperience Team

16 Sep 2022 - 3 min read

6 Rekomendasi Paket Tur Wisata Gunung Bromo, Harga Mulai Rp350.000

Pengalaman menikmati panorama magis di Jawa Timur bisa kamu dapatkan dengan memesan layanan paket tur wisata Gunung Bromo. Apalagi jika kamu merupakan tipe wisatawan yang ingin segala hal keperluan liburan sudah disiapkan. Dengan memesan paket tur wisata Gunung Bromo, kamu hanya perlu membawa diri dan beberapa perlengkapan pribadi.

Ada ragam tur wisata Gunung Bromo yang bisa kamu pesan melalui Traveloka. Mulai dari tur khusus menikmati golden sunrise, tur Bromo lengkap dengan mengunjungi tempat wisata lain di sekitarnya, hingga tur Bromo sore hari. Berikut rekomendasi paket tur wisata Gunung Bromo yang bisa kamu pilih.

1. Sunrise at Gunung Bromo 1 Day Tour

Tur ini akan mengajakmu menikmati pemandangan sunrise Gunung Bromo dari View Point Penanjakan. Setelahnya, kamu juga akan dibawa berkeliling ke Pasir Berbisik, padang sabana, dan Bukit Teletubbies. Perjalanan tur wisata Gunung Bromo ini akan dimulai sekitar 00.15-00.30 dengan layanan antar jemput dari dan ke hotel di Malang yang sudah termasuk pada harga tur Bromo ini.

Sekitar pukul 03.30, kamu akan sampai di View Point Sunrise untuk menikmati panorama indah sunrise Bromo. Kemudian pada pukul 09.00, perjalanan dilanjutkan untuk berkeliling ke spot hits Bromo. Jika waktu dan kondisi memungkinkan, kamu juga akan mendapatkan bonus perjalanan ke Coban Pelangi. Tur ini dihargai mulai dari Rp420.000.

Sunrise at Gunung Bromo 1 Day Tour

Jawa Timur

2. Bromo Sunrise Tour, Air Terjun Coban, Candi Jago - Tur 1 Hari

Jika menginginkan paket tur Gunung Bromo lengkap, coba saja booking tur ini di Traveloka. Selain menikmati cantiknya sunrise di Bromo serta mengagumi keindahan kawah Bromo dari atas, kamu juga akan diajak ke tempat wisata di dekat Bromo, seperti Coban Bidadari dan Candi Jago.

Coban Bidadari yang berlokasi tak jauh dari pintu masuk kawasan Bromo menawarkan keindahan air terjun yang dikelilingi hutan dan tebing megah. Ada juga spot untuk melihat keindahan dari ketinggian serta spot selfie. Sementara Candi Jago adalah salah satu bukti kebesaran Kerajaan Singasari. Selain menikmati alam, kamu juga bisa belajar sejarah!

Bromo Sunrise Tour, Air Terjun Coban, Candi Jago - Tur 1 Hari

Jawa Timur

3. Bromo Sunrise + Dokumentasi

Ini dia paket tur wisata Gunung Bromo bagi kamu yang gemar berpose. Penyedia tur ini mengerti kebutuhan para wisatawan yang menginginkan foto dengan latar indah. Dipandu oleh Smartway Indonesia Tours, Anda bisa menyaksikan sunrise di Bromo, menjelajahi spot keren di sekitar Bromo, serta mendapatkan paket dokumentasi.

Tur ini bahkan akan mengajakmu ke tempat-tempat yang biasanya tak disediakan tur lain. Sala satunya adalah blok Jemplang yang merupakan tempat syuting film ‘5 cm’. Mau memiliki foto dengan pose di atas mobil jeep berlatarkan Gunung Widodaren yang kerap disebut Lembah Dinosaurus? Langsung saja booking tur ini di Traveloka dengan harga muilai dari Rp350.000!

Bromo Sunrise + Dokumentasi

Jawa Timur

4. Tur Bromo Sore

Jika biasanya penyedia tur wisata Gunung Bromo menawarkan paket melihat sunrise, tur yang satu ini berbeda. Kamu akan diajak melihat keindahan Bromo saat sore hari. Adapun itinerary paket tur wisata Bromo ini antara lain melihat keindahan Gunung Bromo dan kawahnya dari atas hingga menjelajahi Pasir Berbisik, Bukit Cinta, Widodaren dan padang sabana. Jangan salah, pemandangan Bromo saat sore hari tak kalah indah dengan pagi hari.

Tur Bromo Sore

Jawa Timur

5. Tur Malang, Batu, dan Bromo Sunrise - 2 Hari 1 Malam

Tur wisata ini cocok bagi kamu yang baru pertama kali liburan ke Malang. Dalam paket tur wisata ini kamu bisa mendapatkan pengalaman liburan di Malang sekaligus Bromo. Hari pertama, kamu akan diajak berkunjung ke Kampung Warna-Warni Jodipan serta Jatim Park 2 atau Jatim Park 3. Setelah itu, kamu bisa menyantap kuliner nikmat di Alun-Alun Kota Wisata Batu.

Keeseokan harinya, mulailah perjalanan tur wisata Gunung Bromo untuk melihat sunrise serta berkeliling ke Bukit Cinta, Pasir Berbisik, dan Lembah Widodaren. Harga paket tur wisata Bromo ini dibanderol mulai dari Rp850.000. Dengan harga tersebut, tentunya menjadi pilihan paket hemat untuk tur di Malang dan Bromo.

Tur Malang, Batu, dan Bromo Sunrise - 2 Hari 1 Malam

Jawa Timur

6. Jogja-Bromo Tour 2 Hari 1 Malam

Bagi kamu yang tinggal di Jogja bisa memesan paket tur wisata Bromo dari Buni Tours Jogja. Tur wisata Bromo ini sudah termasuk transportasi Jogja-Bromo (pulang pergi), jeep ke Bromo, penginapan 1 malam di Bromo, dan makan. Khusus untuk pemesanan 10 orang ke atas, kamu juga akan mendapatkan tour leader. Adapun harga tur wisata Bromo yang ditawarkan mulai dari Rp 1.730.000.

Jogja-Bromo Tour 2 Hari 1 Malam

Jawa Timur

Itu dia pilihan paket tur Gunung Bromo yang bisa kamu booking di Traveloka. Pesan paket tur yang diinginkan, lanjutkan pembayaran, kemudian kamu akan menerima email untuk informasi perjalanan dari penyedia tur. Tak perlu repot untuk menyusun itinerary dan mencari penyewaan beberapa akomodasi karena semuanya sudah termasuk dalam paket.

Booking tur wisata Gunung Bromo bersama Traveloka demi pengalaman liburan menyenangkan!

Tags:
bromo
gunung-bromo
paket-tour-bromo
Selalu Tahu Kabar Terbaru
Dapatkan berbagai rekomendasi travel & gaya hidup serta info promo terkini dengan berlangganan newsletter kami.
Langganan