Jumat, 3 Mei 2024

Disebut Dekat dengan Habib Rizieq, Tenyata Habib Umar Sudah Berdakwah di Indonesia Sejak 1994

- Jumat, 25 Agustus 2023 | 11:43 WIB
Habib Umar Bin Hafidz sudah berdakwah di Indonesia sejak 1994. (instagram)
Habib Umar Bin Hafidz sudah berdakwah di Indonesia sejak 1994. (instagram)

POJOKSATU.id, JAKARTA-- Habib Umar bin Hafidz yang disebut dekat dengan Habib Rizieq Shihab ternyata sudah berdakwah di Indonesia sejak tahun 1994 lalu.

Awal kedatangan Habib Umar bin Hafidz ke Indonesia kala itu atas utusan Habib Abdul Qadir bin Ahmad Assegaf yang berada di Jeddah, Arab Saudi.

Habib Umar diundang ke Indonesia dengan tujuan untuk membangkitkan semangat para keturunan Nabi Muhammad SAW yang ada di Tanah Air.

Sebab dikhawatirkan mereka lupa terhadap ajaran dan nilai budi luhur para leluhurnya.

Baca Juga: Wanita ELU Ajukan Itsbat Nikah dengan Pria Meninggal, Istri Sah Protes sampai Minta Bantu ke MA

Seiring berjalannya waktu, kedatangan Habib Umar di Indonesia dengan penyampaian dakwah dan ajarannya, maka lahir organisasi yang bernama Majelis Al-Muwasholah Bayna Ulama Al Muslimin atau Forum Silaturrahmi Antar-Ulama.

Di Indonesia Habib Umar sudah beberapa kali membuat kerja sama dengan para pihak, bahkan dengan pemerintah Indonesia.

Ditjen Kelembagaan Keagamaan Kementerian Agama RI pernah membuat kerja sama dengan Habib Umar dan Darul Musthafa untuk pengiriman SDM yang berkualitas, khususnya para kiai pimpinan pondok pesantren.

Baca Juga: Ngaku Trauma atas Hujatan Netizen, Oklin Fia Minta Maaf Atas Konten Makan Es Krim

Para pimpinan Ponpes ini mengikuti program pesantren kilat selama tiga bulan di bawah bimbingan langsung Habib Umar di Hadramaut Yaman.

Sampai saat ini, sudah banyak santri-santri Indonesia yang menuntut ilmu di pondok pesantren Darul Musthafa di Hadramaut.

Dan telah melahirkan banyak ulama yang meneruskan perjuangan dakwahnya di berbagai daerah di Indonesia.

Untuk tahun 2023 ini, Habib Umar menggelar Tabligh Akbar di sejumlah kota di Indonesia, di antaranya Jakarta, Gresik dan Surabaya, dan Palangkaraya Kalimantan Tengah.

Belum Bertemu Habib Rizieq

Untuk Agustus tahun 2023 ini, Habib Umar berada di Indonesia sejak 19 Agustus hingga 23 Agustus 2023.

Halaman:

Editor: Ikror

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X