Kamis, 9 Mei 2024

Soal Suplemen Probiotik, Dokter: Tak Boleh Asal, Ada Syaratnya

Nurul Adriyana Salbiah
- Jumat, 15 September 2023 | 21:15 WIB
Bakteri baik atau yang lebih dikenal dengan probiotik memang diperlukan tubuh untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dan menjaga daya tahan. (IST) (FOTOGRIN)
Bakteri baik atau yang lebih dikenal dengan probiotik memang diperlukan tubuh untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dan menjaga daya tahan. (IST) (FOTOGRIN)

 

JawaPos.com – Bakteri baik atau yang lebih dikenal dengan probiotik memang diperlukan tubuh untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dan daya tahan. Bahkan strain atau jenis probiotik tertentu dapat mengurangi tingkat keparahan alergi, hingga menurunkan kolesterol jahat dan tekanan darah.

“Bakteri baik ini menyeimbangkan limfosit T dan B dalam tubuh sehingga membantu meningkatkan daya tahan. Bahkan bisa  untuk melindungi dari berbagai gangguan kesehatan dan penyakit berbahaya,” ujar Pakar Kesehatan Dr. Ika Devi Sp.PD dalam launching G-NiiB Immunity+ (SIM01) baru-baru ini.

Karena berperan penting sebagai ‘tameng’ untuk melindungi diri, maka kebutuhan akan probiotik harus terpenuhi. Selain diproduksi secara alami dari dalam tubuh, probiotik juga bisa ditambah lewat makanan maupun suplemen.

Baca Juga: Tak Siapkan Ridwan Kamil Sebagai Cagub DKI, Basri Baco Sebut Tidak Ada yang Istimewa, Harus Tahu Diri

Diungkapkan dr. Ika, sebenarnya memenuhi kebutuhan bakteri baik dengan mengosumsi suplemen probiotik sah-sah saja. Bahkan bisa menjadi salah satu solusi praktis. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Sebab, mengosumsu suplemen probiotik bukanlah hal yang bisa dilakukan tanpa pertimbangan.

“Pemilihan suplemen probiotik tidak boleh asal-asalan karena probiotik sendiri memiliki jenis yang beragam. Setiap jenis bakteri baik tersebut akan memberikan manfaat yang berbeda,” paparnya.

Dokter Ika menjelaskan, jenis-jenis probiotik sendiri diidentifikasi berdasarkan strain spesifik. Setiap strainmemiliki manfaat yang berbeda bagi tubuh.

Sebagai contoh, jenis probiotik Bifidobacterium memiliki banyak strain seperti Bifidobacterium adolocentis dan Bifidobacterium longum. Meskipun sama-sama berasal dari genus Bifidobacterium, keduanya ternyata memiliki fungsi dan manfaat kesehatan yang berbeda.

Untuk itu, perlu dipahami kalau produk suplemen probiotik biasanya mengandung jenis dan jumlah strain probiotik yang berbeda-beda. Ada yang hanya mengandung satu strain probiotik, tapi ada juga yang menawarkan formula probiotik yang beragam.

Untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang maksimal, dr.Ika menyarankan untuk Pilih suplemen probiotik yang mengandung banyak strain.

“Ini penting karena beberapa strain mungkin efektif dalam mengatasi patogen tertentu atau memengaruhi kondisi kesehatan tertentu. Oleh karena itu, memiliki keragaman strain dapat memberikan perlindungan yang lebih luas terhadap berbagai gangguan kesehatan,” tutupnya.

Dalam kesempatan yang sama, Regional Manager GeneBiome, Jonathan Wong, menerangkan, ada 3 strain probiotik bifidobacterium yang dipercaya baik untuk tubuh. Ini berdasarkan penelitian selama 10 tahun dan ribuan data komposisi flora usus orang Asia, para ilmuwan di Pusat Penelitian Mikrobiota Usus The Chinese University of Hong Kong.

Tiga strain tersebut terbukti kuat dalam berbagai studi klinis skala besar atas efektivitasnya dalam meningkatkan kekebalan tubuh. Bahkan meringankan gejala gangguan sistem pencernaan, serta meningkatkan kualitas tidur, suasana hati, dan kulit.

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tags

Konten berikut adalah iklan platform Geozo, media kami tidak terkait dengan materi konten ini.

Terkini