Kasus Video Porno, Harvey Malaiholo `Selamat` dari Sanksi Fraksi PDIP, Tapi akan Dipanggil MKD

- Jumat, 15 April 2022 | 23:27 WIB
Diduga anggota DPR menonton video porno saat rapat. (Istimewa)
Diduga anggota DPR menonton video porno saat rapat. (Istimewa)

JAGOSATU.COM– Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) DPR RI menegaskan tidak akan memberikan sanksi kepada anggotanya, Harvey Malaiholo, yang diduga menonton video porno saat rapat Komisi IX. PDIP menilai kasus tersebut memiliki indikasi upaya untuk menjebak Harvey.

Ketua Fraksi PDIP DPR RI Utut Adianto mengatakan, sampai sekarang Fraksi PDIP memang belum mengambil keputusan. Utut meminta agar persoalan itu tidak perlu dibesar-besar. Dia berharap masalah tersebut tidak diperpanjang. ’’Itu sudah lah ya. Cukup lah ya,’’ ungkapnya.

Sekretaris Fraksi PDIP Bambang Wuryanto menyatakan, Harvey sangat mungkin dijebak. Jadi, kata dia, ada orang yang sengaja mengirim video melalui whatsapp. Ketika dibuka, ternyata itu adalah video porno. Bersamaan itu, ada pihak yang disiapkan memotret Harvey ketika membuka WA itu. ’’Sebagai politisi saya boleh berabstraksi donk, bahwa ini bisa jadi karena memang dijebak,’’ katanya.

Sosok yang akrab disapa Bambang Pacul itu menyebut sudah menemui Harvey. Menurut dia, sosok yang terkenal sebagai penyanyi itu menangis dan merasa sangat bersalah. ’’Dia merasa telah mempermalukan keluarganya, fraksi, dan partai,’’ tuturnya.

Wakil Ketua MKD Habiburokhman mengatakan, pihaknya akan segera memanggil Harvey. MKD sebelumnya juga menggali informasi untuk memastikan kebenaran kasus tersebut. ’’Akan kami panggil untuk dimintai keterangan,’’ ucapnya. Jika sudah jelas duduk perkaranya, MKD akan melakukan rapat pleno untuk menentukan proses persidangan selanjutnya. (lum/bay/jawapos)

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X