Inilah Alasan Bambang Pamungkas Tak Muncul Atas Kasus yang Menimpanya

kpr | Insertlive
Rabu, 11 Aug 2021 14:30 WIB
Bambang Pamungkas Inilah Alasan Bambang Pamungkas Tak Muncul Atas Kasus yang Menimpanya / Foto: Instagram/bepe20
Jakarta, Insertlive -

Bambang Pamungkas saat ini tengah dihadapi dua permasalahan. Pertama, tuntutan pengakuan anak yang dilayangkan oleh Amalia Fujiawati. Amalia mengaku telah menikah secara siri dengan Bambang Pamungkas, namun kini keduanya telah bercerai. Dari pernikahan itu, lahir seorang anak pertama dan anak keduanya tengah berada dalam kandungan.

Merasa keberadaan anaknya tak diakui oleh sang pesepakbola, Amalia Fujiawati pun akhirnya mengajukan gugatan. Permasalahan kedua adalah anak sulungnya, Jane Abel, yang bercerita bahwa dirinya telah dihapus dari Kartu Keluarga (KK) oleh Bambang Pamungkas.

Meski didera berbagai permasalahan, Bambang Pamungkas tak kunjung menampakkan dirinya. Banyak pihak yang akhirnya mempertanyakan ketidakhadiran pria kelahiran 10 Juni 1980 itu.

Z Khasannul selaku kuasa hukum Bambang Pamungkas menjelaskan bahwa diamnya sang klien bukan berarti dirinya melarikan diri dari permasalahan. Menurutnya, kepribadian Bambang Pamungkas memang tertutup.

"Kalau untuk masalah ini kan dia no comment. Bukan hanya masalah ini, tapi masalah-masalah dia dari dulu pas dia jadi pemain juga dia no comment," ujar Khasannul dalam tayang Kopi Viral di Trans TV, Rabu (11/8).


Khasannul juga mengatakan Bambang Pamungkas amat menyayangkan permasalahan yang terjadi antara dirinya dengan Jane Abel.

"Jadi harapannya dari Mas Bepe menyayangkan dan tidak menyangka seperti ini. Mas Bepe sayang banget sama anaknya," kata Khasannul.

Sebelumnya, Jane Abel meminta Bambang Pamungkas untuk bijak dan berani bicara. Ia pun menginginkan ayahnya itu berbicara langsung dengannya, bukan melalui pengacaranya.

Jane Abel juga membeberkan bukti bahwa upayanya berkomunikasi dengan Bambang Pamungkas tidak direspons sejak akhir Juli 2021.


"Pak Lawyer yang terhormat kalau bicara jangan asbun (asal bunyi), kebenarannya tidak seperti itu. Bapak keluarga saya bukan, tapi ayah saya untuk bicara dengan anaknya saja harus lewat lawyer? Istigfar," tulis Jane Abel di Instagramnya Story-nya, Selasa (10/8).

Baca halaman selanjutnya.

ADVERTISEMENT

(kpr/kpr)
Tonton juga video berikut:
1 / 2
Loading
Loading
KOMENTAR
ARTIKEL TERKAIT
detikNetwork
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
BACA JUGA
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER