get app
inews
Aa Read Next : Rekomendasi Model Baju Pesta Wanita untuk Tampil Memukau

7 Perlengkapan Olahraga Bola Voli, Wajib Tahu Sebelum Main

Selasa, 22 Agustus 2023 - 10:35:00 WIB
7 Perlengkapan Olahraga Bola Voli, Wajib Tahu Sebelum Main
7 perlengkapan olahraga bola voli yang wajib kamu ketahui sebelum bermain. (Foto: Ilustrasi/Freepik)

JAKARTA, iNews.id - Permainan bola voli saat ini tengah menjadi salah satu cabang olahraga yang diminati masyarakat. Meski terlihat mudah dimainkan, kamu tetap memerlukan teknik yang tepat dan perlengkapan olahraga voli yang memadai, lho.

Cara memainkan bola voli sejatinya tidak sulit, kamu hanya perlu memukul bola agar melewati bagian atas net yang ada di tengah lapangan. Namun, untuk mendapatkan skor, kamu harus mengarahkan bola ke area lawan sampai bola terjatuh di daerah pertahanan lawan.

Sebelum mulai bermain bola voli, kamu wajib mengetahui berbagai peralatan yang dibutuhkan agar permainan menjadi semakin seru dan tetap terjaga keselamatannya. Berikut 7 perlengkapan olahraga bola voli yang wajib kamu ketahui sebelum bermain.

1. Bola Voli

Bermain bola voli tentu saja membutuhkan bola volinya. Bola voli biasanya terbuat dari kulit dengan tekanan udara di dalam yang biasanya diatur hingga 0,30 kg/cm2. Umumnya, keliling bola voli dapat mencapai 70 cm, dengan bobot berkisar antara 250–280 gram. Kamu dapat menemukan bola ini dengan mudah di pasaran, sebab bola voli memiliki warna yang khas dengan perpaduan warna biru dan kuning.

2. Net

Selain bola, perlengkapan olahraga bola voli yang dibutuhkan selanjutnya adalah net yang biasanya dipasang dengan tiang. Ukuran net voli pada umumnya memiliki panjang 9,5 meter, lebar 1 meter, dan 10 cm untuk mata net. Untuk peserta laki-laki, net diikat setinggi 2,43 meter, sedangkan untuk perempuan setinggi 2,24 meter.

3. Jersey

Ketika bermain bola voli, akan lebih nyaman jika mengenakan jersey yang diperuntukkan untuk olahraga bola voli. Ukurannya harus disesuaikan agar tidak menghambat pergerakan saat permainan berlangsung. Bahan jersey juga perlu diperhatikan, pilihlah yang dapat menyerap keringat dengan baik sebab olahraga ini akan membuatmu menghasilkan banyak keringat.

Editor : Rizqa Leony Putri

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
banner-litigasi
Kirimkan pertanyaanmu seputar hukum, Kami siap menjawab dan membantu permasalahanmu.
kirim
Berita di Sekitarmu
Aktifkan Lokasimu untuk dapatkan berita menarik di sekitarmu
indonesia

Lokasi Tidak Terdeteksi

See All
Lihat Berita Lainnya


iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut