Pengertian Kata Tanya, Ciri, Jenis, dan Fungsinya

Pengertian Kata Tanya, Ciri, Jenis, dan Fungsinya

Hanindita Basmatulhana - detikEdu
Selasa, 13 Sep 2022 08:00 WIB
Tanda tanya
Ilustrasi tanda tanya Foto: Getty Images/filo
Jakarta -

Kata tanya adalah kata yang digunakan dalam sebuah kalimat untuk menanyakan suatu hal atau mengajukan pertanyaan, baik terkait benda, tindakan, atau keadaan.

Kata tanya diajukan guna mendapatkan jawaban atas sebuah pertanyaan. Jawaban dapat berupa informasi, penjelasan, atau pernyataan.

Pada penulisannya, kalimat yang terdapat pada kata tanya di dalamnya atau disebut juga dengan kalimat tanya, diakhiri dengan dengan tanda tanya (?).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Ciri-ciri Kata Tanya


Mengutip buku Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar Kelas 6 karya Christina Umi, kata tanya memiliki beberapa ciri sebagai berikut:


Selalu diikuti dengan tanda baca tanda tanda tanya di akhir kalimat

ADVERTISEMENT

Umumnya terletak di awal kalimat tanya

Kerap diikuti atau ditambahkan dengan imbuhan sufiks -kah, misal, apakah, siapakah, di manakah, dan sebagainya.

Tidak hanya memiliki ciri-ciri, kata tanya juga memiliki beberapa jenis dengan fungsi yang berbeda-beda. Berikut penjelasannya.

Jenis dan Fungsi Kata Tanya

Ada 7 jenis kata tanya, yakni apa, siapa, (di, ke, dari) mana, kapan, berapa, mengapa dan bagaimana. Berikut jenis-jenis dan fungsi kata tanya, sebagaimana disebutkan dalam buku Mandiri Belajar Tematik SD/MI Kelas 5 Semester 2 oleh Nidaul:

Apa

Kata tanya "apa" berfungsi untuk menanyakan benda, situasi dan kondisi, serta perbuatan. Jawaban dari pertanyaan "apa" dapat berupa pengertian, pernyataan, atau penjelasan mengenai hal yang ditanyakan.

Contoh:

Apakah dia salah satu murid di sini?

Apa yang baru saja terjadi?


Siapa

Fungsi dari kata tanya "siapa" adalah untuk menanyakan orang atau subjek (pelaku). Maka, jawaban dari pertanyaan "siapa" merupakan orang atau subjek (pelaku) yang ditanyakan.

Contoh:

Siapa nama anak baru itu?

Siapa yang memukulmu?


(Di, Ke, Dari) Mana

Kata tanya "(di, ke, dari) mana" digunakan untuk menanyakan tempat terjadinya suatu peristiwa, atau lokasi yang akan/sedang/telah didatangi. Jawaban dari kata tanya "(di, ke, dari) mana" adalah tempat terjadinya peristiwa tersebut, atau sebuah lokasi.

Contoh:

Di manakah lokasi pemotretannya?

Dari mana kamu semalam?


Kapan

Kata tanya "kapan" berfungsi untuk menanyakan waktu terjadinya suatu peristiwa. Maka, jawaban dari kata tanya "kapan" adalah waktu terjadinya peristiwa tersebut, dapat berupa jam, hari, tanggal, bulan, atau tahun.

Contoh:

Kapan acara ini akan berakhir?

Kapan dia datang kemari?


Berapa

Fungsi dari kata tanya "berapa" adalah untuk menanyakan satuan, banyak, atau jumlah sesuatu. Jawaban dari kata tanya "berapa" adalah satuan, banyak, atau jumlah sesuatu.

Contoh:

Berapa harganya?

Berapa banyak permen yang kau punya?


Mengapa

Kata tanya "mengapa" digunakan untuk menanyakan suatu sebab atau alasan terjadinya suatu peristiwa. Maka, jawaban dari kata tanya "mengapa" adalah sebab atau alasan terjadinya peristiwa tersebut.

Contoh:

Mengapa kamu bertindak ceroboh?

Mengapa kemarin kamu tidak hadir saat kerja kelompok?


Bagaimana (How)

Kata tanya "bagaimana" berfungsi untuk menanyakan keadaan atau kejelasan mengenai suatu hal, cara atau proses pengerjaan sesuatu. Jawaban dari pertanyaan "bagaimana" adalah keadaan atau kejelasan mengenai suatu hal, cara atau proses tersebut.

Contoh:

Bagaimana cara mengikat tali sepatu seindah itu?

Bagaimanakah keadaannya setelah jatuh dari sepeda?


Demikian penjelasan mengenai pengertian, ciri, jenis, dan fungsi kata tanya. Semoga membantu!



Simak Video "Efek Samping Dapat Pertanyaan Menohok saat Silaturahmi"
[Gambas:Video 20detik]
(nwy/nwy)

Ranking PTN

Berikut daftar 5 Perguruan Tinggi terbaik Indonesia