Alasan Hujan Tak Turun Tiap Hari Walau Musim Hujan

Tech - Novina Putri Bestari, CNBC Indonesia
22 February 2024 09:05
Ilustrasi penjual jas hujan. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki) Foto: Ilustrasi penjual jas hujan. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Jakarta, CNBC Indonesia - Hingga bulan Februari ini, Indonesia seharusnya masih masuk dalam puncak musim hujan. Namun di beberapa wilayah termasuk DKI Jakarta, hujan tak kunjung turun selama beberapa hari.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan fenomena tersebut. Dalam postingan Instagram 2 Februari 2024, lembaga itu mengatakan musim hujan bukan berarti akan hujan setiap hari.

Menurut BMKG, wajar tidak turun hujan selama satu hingga dua hari. Termasuk saat langit terlihat cerah atau hanya terlihat awan mendung saja.

"Musim hujan tidak berarti setiap hari harus hujan ya. Jadi wajar bila kadang kala ada jeda, satu atau dua hari tanpa hujan. Terkadang langit cerah membiru indah atau bisa juga mendukung tanpa hujan [awannya menggelayut tak jadi hujan]," tulis BMKG dalam penjelasannya, dikutip Kamis (22/2/2024).

BMKG menambahkan, "hal ini tergantung pada dinamika cuaca secara lokal dan regional saat itu. Serta faktor ketersediaan kecukupan uap air di atmosfer".

BMKG juga memberikan data karakteristik hujan sejumlah wilayah dalam peirode 2019-2023. DKI Jakarta, misalnya memiliki pola monsunal yaki memiliki perbedaan jelas antara periode musim hujan dengan kemarau dengan curah hujan unimodial (yakni satu puncak musim hujan dan satu puncak musim kemarau).

Dalam periode tersebut, dalam 25-28 hari terjadi hujan hampir setiap hari. Hujan juga turun terus menerus selama 15-16 hari, namun juga ada kalanya tidak hujan selama 2 hingga 3 hari.

Sementara di Sumatra Utara dengan pola ekuatorial, yakni distribusi hujan bulanan bimodial atau dua puncak musim hujan. Biasanya terjadi pada bulan Maret dan Oktober.

Di wilayah tersebut hujan terjadi selama 12-14 hari dengan hujan terus menerus turun selama 5 hari. Hari tanpa hujan berurutan terjadi selama 9-11 hari.

Sedangkan di Sulawesi Tengah terjadi pola hujan lokal, dengan memiliki bentuk pola hujan unimodial tetapi dengan waktu yang berbeda dengan tipe hujan monsun. Di sana hujan terjadi 16-20 hari dengan hujan berurutan terpanjang 9-10 hari dan 7 hari tanpa hujan.

[Gambas:Instagram]




[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Awal Musim Hujan Turun di Jakarta dan Sekitar Menurut BMKG


(npb)

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading