Foto Internasional

Melihat Jemaah Haji Jalani Wukuf di Padang Arafah

News - Pool, CNBC Indonesia
31 July 2020 14:15
Para jemaah yang melakukan ibadah diwajibkan memakai masker dan menjaga jarak sosial.

Umat muslim melaksanakan Wukuf di Arafaj, Arab Saudi, Kamis (30/7/2020).  Ibadah tahunan haji yang biasa dilakukan oleh umat Islam dari seluruh dunia saat ini dilakukan dengan jumlah jemaah yang sangat dibatasi karena pandemi. (AP Photo)

Salah satu situs suci dalam ibadah haji adalah Padang Arafah. Saat berada di lokasi ini, para jamaah diwajibkan untuk menjalani wukuf di Padang Arafah atau 'mengasingkan diri' tanpa melakukan apapun. (Saudi Ministry of Media via AP)

Padang Arafah memiliki wilayah yang sangat luas. Diperkirakan luasnya mencapai 12 juta meter persegi. Kapasitasnya tercermin dari jumlah jamaah haji biasanya mencapai 2,5 juta per tahun.  (Saudi Ministry of Media via AP)

Pihak berwenang Saudi awalnya mengatakan hanya sekitar 1.000 jemaah yang tinggal di kerajaan itu akan diizinkan untuk haji. Namun, laporan media lokal mengatakan sebanyak 10.000 jemaah akan diizinkan untuk ikut serta. (Saudi Ministry of Media via AP)

Arab Saudi melarang jemaah haji internasional melakukan perjalanan ke Mekah dalam upaya menekan penyebaran Covid-19. Hanya warga negara asing yang telah tinggal dinegara itu yang diizinkan melaksanakan haji tahun ini.(Saudi Ministry of Media via AP)

Para jemaah yang melakukan ibadah diwajibkan memakai masker dan menjaga jarak sosial selama serangkaian ritual keagamaan yang diselesaikan selama lima hari di kota suci Mekah dan sekitarnya di Arab Saudi barat. (AP Photo)

Dari total jemaah haji yang diizinkan 70% adalah orang asing yang tinggal di kerajaan itu dan sisanya adalah warga negara Saudi. (AP Photo)

Foto Lainnya
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading

ADVERTISEMENT

Terkait
    spinner loading