Share

22 Oleh-Oleh Khas Lampung Terpopuler, Pie Susu Pisang hingga Kopi Durian

Melati Pratiwi, Jurnalis · Kamis 15 Juni 2023 13:00 WIB
https: img.okezone.com content 2023 06 14 406 2830658 22-oleh-oleh-khas-lampung-terpopuler-pie-susu-pisang-hingga-kopi-durian-htsTKm1sPX.jpg Pie susu pisang salah satu oleh-oleh khas Lampung. (Instagram @yussyakmal)

LAMPUNG punya beragam tempat wisata, salah satunya yang populer adalah Taman Nasional Way Kambas yang sekaligus sebagai pusat konservasi gajah. Selain itu, Lampung juga memiliki aneka oleh-oleh khas.

Bagi Anda yang berkunjung ke Lampung dan hendak membeli buah tangan, tidak usah bingung karena ada sederet oleh-oleh khas Lampung yang cocok dibawa pulang.

Ada apa saja? simak daftarnya berikut ini.

 BACA JUGA:

1. Pie Susu Pisang

Jika Bali ada pie susu, Lampung juga terdapat oleh-oleh serupa namun menggunakan pisang. Namanya Pie pisang susu yang punya paduan rasa renyah di luar namun pada bagian isian pisang begitu lembu.

Ilustrasi

Pie susu pisang (Instagram @yussyakmal)

2. Sambal Lampung

Setiap daerah di Indonesia memiliki sambal uniknya masing-masing, begitu pula dengan Lampung. Sambal dengan bahan dasar cabai rawit merah dan bawang putih ini umumnya sudah dikemas dalam botol dan bisa menjadi oleh-oleh.

3. Sambal Goreng Udang

Oleh-oleh khas Lampung selanjutnya ada Sambal Goreng Udang. Bahan dasarnya terbuat dari udang kering berpadu kentang. Pedas serta gurihnya sambal satu ini biasanya dijadikan lauk pendamping.

 BACA JUGA:

4. Keripik Pisang

Olahan pisang di Lampung yang cocok dijadikan oleh-oleh cukup bervariasi, salah satunya ada keripik pisang. Pilihan rasanya beragam, mulai dari cokelat, strawberry, suru, dan masih banyak lagi.

Ilustrasi

Keripik pisang

5. Kerupuk Cumi

Pernah menikmati kerupuk udang? di Lampung ada kerupuk yang tak kalah lezat yakni kerupuk cumi. Dibuat dari cumi segar, kerupuk ini tentu saja renyah dan gurih.

6. Dodol Pandan

Mendengar oleh-oleh khas berupa dodol mungkin bakal teringat akan dodol Garut. Tapi di Lampung pun ada dodol unik yang harumnya mengundang selera yaitu dodol pandan.

Menggunakan campuran pandan asli, tak heran jika dodol ini jadi idola karena cita rasanya pun semakin menggiurkan.

 BACA JUGA:

7. Kemplang

Kemplang punya tekstur renyah dan rasa yang gurih berasal dari ikan. Uniknya, kemplang tidak digoreng menggunakan minyak melainkan pasir sehingga citarasanya berbeda dan tentunya lebih sehat.

8. Lempok Durian

Lempok Durian bisa jadi pilihan tepat bagi Anda si pecinta buah berduri. Aroma dan rasa duriannya kuat, serta teksturnya mirip dengan dodol. Jika menyantapnya, Anda akan teringat dengan nikmatnya dodol Garut.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

9. Keripik Nangka

Jika keripik pisang sudah terlalu biasa, cobalah untuk membeli oleh-oleh khas Lampung berupa Keripik Nangka. Terbuat dari buah nangka asli, rasanya manis dan memiliki aroma pekat nangka.

10. Engkak

Engkak termasuk dalam oleh-oleh khas Lampung yang rasanya manis. Walaupun visualnya mirip dengan kue lapis legit, tetapi Engkak terbuat dari beras ketan. Alhasil, dari segi tekstur pun akan terasa berbeda.

11. Bakso Sony

Bakso sebenarnya mudah ditemukan di Pulau Jawa dan tidak perlu jauh-jauh ke Lampung. Namun, di sana ada bakso yang terkenal yakni bakso Sony dengan rasa daging dan bumbu khas yang nikmat.

Bukan cuman dapat dicicipi secara langsung, bakso sony pun dapat dijadikan oleh-oleh lantaran tersedia dalam bentuk kemasan.

12. Sambal Lingkung

Sambal Lingkung terbuat dari campuran ikan tenggiri. Teksturnya tidak basah seperti sambal, namun lebih mirip dengan abon.

13 Manisan Buah

Lampung menyuguhkan aneka macam manisan buah yang cocok dijadikan oleh-oleh. Rasa segar berpadu manis membuat mulut tak berhenti mengunyah. Pilihan manisan ini cukup banyak, antara lain buah salak, buah pala, dan pepaya.

14. Browkis

Pernah mendengar browkis oleh-oleh khas Lampung? Keunikannya terletak pada bahan dasar berupa tepung kulit pisang. Meski terdengar kurang familiar tapi rasa kue browkis ini tetap lezat dan pilihan rasanya beragam mulai dari cokelar, chocochips, dan strawberry.

15. Bolu Tape

Bolu Tape bisa jadi pilihan lain bagi Anda yang sedang memburu oleh-oleh khas Lampung. Bagaimana rasanya? Paduan lembut bolu, berpadu dengan rasa khas tape singkong yang manis dan aromanya cukup unik.

16. Abon Jamur

Abon ayam dan daging sapi sudah terlalu mainstream. Jika bertandang ke Lampung, coba beli lah oleh-oleh khasnya berupa Abon Jamur. Sesuai namanya, abon satu ini memang terbuat dari jamur jenis tiram.

17. Pempek Nori

Pempek identik dengan Palembang, tapi di Lampung pun ada kuliner serupa bernama Pempek Nori. Olahan ikan satu ini punya varian rasa yang komplit, mulai dari pempek telur, lenjer, sampai pempek berisi keju pun ada.

 Ilustrasi

Ilustrasi pempek

18. Kopi Lampung

Lampung memang terkenal sebagai pemasok kopi terbesar di Nusantara. Jadi wajar saja jika kopi robusta asal daerah tersebut terbilang nikmat. Biasanya, wisatawan datang ke Lampung bakal pulang dengan membeli oleh-oleh berupa kopi Lampung ini.

19. Kopi Durian

Satu lagi oleh-oleh khas Lampung dengan bahan buah durian. Kali ini bukan dodol atau kue, melainkan kopi robusta berpadu buah durian yang punya aroma kuat. Pecinta durian dan kopi, kuliner satu ini pasti jadi kombinasi sempurna!

20. Dodol Sirsak

 

Olahan dodol di Lampung juga cukup terkenal. Selain tadi membahas dodol pandan, ada juga dodol sirsak yang terbuat dari buah sirsak segar. Cita rasa manisnya cocok jadi teman menyeruput secangkir kopi Lampung.

 Ilustrasi

Kopi durian

21. Kerupuk Ikan Tenggiri

Pecinta kerupuk, jangan lewatkan oleh-oleh khas Lampung satu ini yaitu Kerupuk Ikan Tenggiri. Sudah jelas, ikan sebagai bahan dasar kerupuk membuat rasanya semakin mantap dan gurih. Entah kerupuk ikan tenggiri dijadikan camilan atau pendamping makan siang, sama-sama lezat!

22. Kain Tapis

Bergeser dari oleh-oleh berbentuk makanan, tak ada salahnya membeli Kain Tapis sebagai buah tangan untuk kerabat terdekat. Motif kain tapis memiliki corak khas seperti flora dan fauna.

1
3

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini