Rabu, 8 Mei 2024

Indonesia Gagal Raih Gelar di Turnamen Bulutangkis Malaysia Open 2024, Netizen: Sejarah Baru

- Senin, 15 Januari 2024 | 04:38 WIB
Ilustrasi shuttlecock diatas raket bulutangkis. (Pinterest/ Abanoz)
Ilustrasi shuttlecock diatas raket bulutangkis. (Pinterest/ Abanoz)

RADARSEMARANG.ID, - Turnamen BWF Super 1000 Malaysia Open 2024 merupakan salah satu kompetisi yang sangat dinantikan oleh para pecinta bulutangkis Indonesia.

Hal itu tentu saja dikarenakan mereka menantikan penampilan gemilang para atlet bulutangkis Indonesia yang akan berlaga di BWF Super 1000 Malaysia Open 2024 .

Pada kejuaraan turnamen BWF Super 1000 Malaysia Open 2024, Indonesia telah mengirimkan 11 wakil atlit bulutangkis terbaiknya.

Baca Juga: Mengintip Fasilitas Kolam Renang Kalitaman di Salatiga, Tempat Wisata Berkualitas Selangkah dari Kota Semarang

Namun, pada turnamen Malaysia Open 2024 ini, hanya dua perwakilan Indonesia yang berhasil melaju hingga babak perempat final.

Mereka adalah Gregoria Mariska dan pasangan Fajar-Rian yang berhasil mencapai hasil terbaik di turnamen tersebut.

Meski demikian, pasangan Fajar-Rian tidak berhasil mempertahankan gelar juara Malaysia Open yang mereka raih pada tahun sebelumnya.

Pasangan tersebut terhempas di babak perempat final pada Jumat, (12/1) yang diadakan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Dari tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang mewakili Indonesia mengalami kekalahan dari pemain China.

Baca Juga: Masukan Buat Mertua yang Punya Menantu Keras Kepala, Begini Penjelasan Mamah Dedeh yang Viral di Media Sosial

Kemudian, pasangan Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto dari ganda putra juga gagal menghadapi permainan dari atlit negeri tirai bambu.

Rasa kecewa dari para pecinta bulutangkis Indonesia meledak ketika pasangan Fajar-Rian kalah dari Liang Weikeng-Wang Chang.

Skor kekalahan tersebut sangat ketat, yaitu 21-16, 17-21, 18-21. Terlebih lagi, status pasangan Fajar-Rian diketahui sebagai juara bertahan.

Dengan kegagalan Indonesia meraih gelar di BWF Super 1000 Malaysia Open 2024 ini, para pecinta bulutangkis Indonesia menunjukkan rasa kecewanya.

Halaman:

Editor: Agus AP

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X