6 Jenis Kucing Persia yang Cocok Jadi Hewan Peliharaan, Ketahui Ciri Fisiknya

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:


(credit: pixabay)

Kapanlagi.com - Apakah kalian salah satu orang yang suka dengan kucing? Hewan yang satu ini memang terlihat begitu menggemaskan sehingga banyak yang mengidolakannya. Selain itu, hewan yang banyak dipelihara ini dapat meningkatkan mood dan menghilangkan stres si pemiliknya dengan tingkah menggemaskannya.

Di dunia sendiri ada berbagai jenis kucing yang dikenal. Sejumlah negara juga memiliki ras kucing yang dianggap paling unik di dunia, hingga tak perlu waktu lama untuk menyukai mereka. Namun, ada satu jenis kucing yang paling populer dan banyak diidolakan, yakni jenis kucing persia.

Kucing persia ini terlihat sangat mirip dengan boneka karena ciri khas bentuk badannya yang berbulu lebat dan besar. Selain itu, ia memiliki bulu yang panjang, wajah bulat, dan hidungnya yang pendek. Ia juga sangat baik bersahabat dengan manusia, sehingga sangat cocok sebagai hewan peliharaan. Nah, bagi kalian yang ingin memutuskan memelihara kucing persia, ada baiknya kalian mengetahui terlebih dahulu jenis kucing persia yang perlu kalian ketahui. Apa saja?

1. Persia Peak Nose

Jenis kucing persia yang pertama yaitu kucing persia peak nose. Ciri dari jenis kucing ini yaitu memiliki hidung yang paling pesek dibandingkan dengan jenis kucing persia lainnya. Kucing persia jenis ini juga dikenal memiliki harga yang cukup fantastis. Bahkan, semakin pesek hidung dari peak nose akan semakin memiliki harga jual yang tinggi.

Meski begitu, kalian juga harus memperhatikan bahwa kucing peak nose ini mempunyai daya tahan yang lebih rentan. Oleh sebab itulah, diperlukan merawat kucing ini dan rutin memberikan vaksin. Peaknose dibedakan menjadi dua yaitu persia peaknose dan persia peaknose ekstrim. Dimana persia peaknose memiliki hidung yang pesek, sedangkan untuk jenis peaknose ekstrim hidungnya lebih pesek lagi.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Himalaya

Selanjutnya, jenis kucing persia yang cocok kalian pelihara yaitu himalaya. Jenis kucing yang satu ini sudah cukup populer terutama dikalangan pecinta kucing. Ciri dari kucing ini yaitu memiliki ciri khas hidung yang tidak terlalu pesek dan memiliki bulu yang panjang dan tebal. Selain itu, jenis kucing persia himalaya memiliki tubuh yang besar mencapai 4 hingga 6 kilo.

Kucing himalaya juga memiliki bulu yang unik dan sering disebut colorpoint. Hal ini lantaran bulunya berpola di bagian wajah, telinga, hidung, ekor, dan bulu kaki yang biasanya berwarna coklat tua atau hitam. Perlu kalian ketahui pula jika kucing himalaya ini memiliki ekor yang panjang, kaki yang pendek. Kucing himalaya juga sangat tenang, sehingga sangat cocok dijadikan sebagai teman bermain.

3. Flatnose

Flatenose menjadi salah satu jenis kucing persia yang mungkin bisa kalian jadikan list untuk hewan peliharaan. Jenis kucing bertubuh kecil dan pendek ini sangat menggemaskan. Ciri dari jenis kucing persia flatnose yaitu tubuhnya diselimuti dengan bulu yang panjang, kedua matanya memiliki ukuran yang cenderung kecil, telinganya juga memiliki ukuran yang kecil.

Selain itu, kucing flatnose juga memiliki bentuk kepala yang menyerupai segitiga. Banyak orang yang mengidolakan kucing ini karena memiliki tubuh yang gemuk. sehingga kedua pipinya terlihat sangat chubby. Selain itu, flatnose merupakan kucing yang sangat aktif gemar melompat, memanjat, dan bermain menggunakan benda di sekelilingnya. Jadi, kalian ada baiknya untuk menjauhkan benda-benda berharga.

4. Kucing Persia Medium

Selanjutnya, jenis kucing persia lainnya yaitu kucing persia medium. Sesuai dengan namanya, kucing persia ini memiliki hidung yang tidak pesek dan juga tidak mandung. Ia juga memiliki ciri khas berbulu paling tebal diantara jenis kucing persia lainnya. Kucing persia medium juga memiliki kaki yang lebih panjang di antara jenis lainnya. Bentuk muka jenis kucing persia ini pun sedikit berbeda dari jenis kucing persia lainnya. Karena hidungnya yang lebih mancung, bentuk moncongnya pun lebih runcing dibanding jenis lainnya.

5. Persia Tabby

Jenis kucing persia tabby tak kalah menggemaskan dengan kucing persia lainnya. Ia memiliki sifat yang sangat aktif dan senang berinteraksi. Bagi kalian pemula yang ingin memelihara kucing, persia tabby bisa menjadi pilihannya. Karena memiliki sifat yang aktif, tak heran jika jenis kucing ini gemar ditemani dan cocok dijadikan teman bermain.

6. Persia Particolor

Terakhir, jenis kucing persia particolor juga menjadi kucing yang lucu dan cocok untuk kalian pelihara. Kucing persia particolor ini memiliki degradasi warna yang indah dan menarik. Ciri khas dari kucing ini yaitu mempunyai tampilan yang mewah karena warna bulunya yang cenderung keemasan. Ciri lainnya yaitu memiliki warna mata oranye kecoklatan dan tampak senada dengan warna dari bulunya.

Itulah sederet jenis kucing persia yang bisa menjadi inspirasi hewan peliharaan kalian. Perlu kalian ketahui, jika memutuskan untuk memelihara kucing persia, pastikan untuk selalu memberikan perawatan yang serius supaya kucing memiliki umur panjang. Semoga bermanfaat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending