Hiruk Pikuk di Masjid Tan'im, Tempat Miqod Umrah

Laporan dari Arab Saudi

Hiruk Pikuk di Masjid Tan'im, Tempat Miqod Umrah

- detikNews
Jumat, 04 Okt 2013 17:39 WIB
Foto: Hestiana/detikcom
Makkah - Masjid Tan'im bagai tidak pernah sepi dari kunjungan calon jamaah haji maupun warga Makkah yang berniat menunaikan umrah. Masjid yang terkenal dengan nama Masjid Aisyah ini menjadi salah satu tempat miqot umrah.

detikcom bersama Tim Media Center Haji berkesempatan berkunjung ke Masjid Tan'I'm untuk mengambil miqot umrah pada Kamis 3 Oktober pukul 24.00 WAS.

Tan'im merupakan batas tanah haram Makkah dari arah Madinah. Jarak antara Tan'im ke Bab Umrah Makkah 7 kilometer.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketika menginjakkan kaki di masjid yang terletak di sebelah Utara Masjidil Haram itu kesibukan mulai terasa.

Rombongan calon jamaah haji berbagai embarkasi dan sejumlah negara, warga Makkah maupun mukimin silih berganti berdatangan mengambil miqod di masjid yang total luas keseluruhannya mencapai 84 ribu meter itu. Mereka mengenakan pakaian ihram warna putih.

Fasilitas di masjid tersebut sangatlah lengkap dengan ruangan ber-AC, tempat mengambil air zamzam, toilet, tempat wudhu, loker sepatu hingga halaman parkir mobil. Lantai masjid dihiasi pemadani yang cantik.

Beragam fasilitas itu semakin membuat nyaman siapa pun yang datang untuk miqot umrah.

Di 'teras' masjid, sejumlah pedagang suvenir menggelar aneka pernak-pernik tasbih, buku doa dan sebagainya. Ada juga pedagang jasa kursi roda bagi jamaah lanjut usia alias sepuh.

Toko-toko suvenir juga ada di luar masjid. Toko-toko itu dipadati pengunjung yang ingin sekadar cuci mata maupun membeli oleh-oleh.

"Iya, kami ingin umrah bersama-sama," kata seorang calon jamaah haji.

Jamaah yang berumrah selanjutnya menunaikan salat sunah ikhram dan membaca niat umrah sebelum bergerak ke Masjidil Haram.

Bagi rombongan yang tidak membawa kendaraan pribadi, terdapat semacam mobil 'omprengan' dan taksi. Para sopir berlomba-lomba menawarkan jasa untuk mengantar penumpang ke Masjidil Haram. Tarifnya beragam berkisar mulai 8 hingga 10 riyal per penumpang.

"Haram....Haram...Haram," teriak mereka sambil menawarkan pengunjung masjid masuk ke dalam mobil.

Bila kendaraan sudah sarat penumpang, mobil tersebut langsung tancap gas ke Masjidil Haram. Wuuuush!

Denyut nadi di Masjid Tan'im juga semakin ramai dengan sekelompok anak-anak kecil yang riang gembira bermain di pelataran masjid. Ada beberapa anak bermain kejar-kejaran dan bersepeda ria meski hari kian di ufuk fajar.

Sekilas cerita seputar Masjid Tan'im, masjid tersebut dikenal dengan nama Masjid Aisyah, adalah bertepatan dengan pelaksanaan Haji Wada, Aisyah sedang datang bulan sehingga tidak dapat melaksanakan umrah.

Begitu suci, Aisyah melapor ke Rasulullah hendak melakukan tawaf. Nabi Muhammad memerintahkan saudara laki-laki Aisyah, Abdurrahman, untuk mengantar Aisyah berihram ke Tan'im waktu akan berumrah setelah haji Wada.


(aan/nrl)