Share

Kulit Putih Tidak Lagi Jadi Standar Kecantikan Seseorang, Begini Faktanya!

Muhammad Sukardi, Okezone · Senin 06 November 2023 22:14 WIB
https: img.okezone.com content 2023 11 06 611 2915602 kulit-putih-tidak-lagi-jadi-standar-kecantikan-seseorang-begini-faktanya-coQCfC4Vei.jpg Kulit putih jadi standar kecantikan seseorang? (Foto: Freepik.com)
A A A

SEBAGIAN besar orang mendefinisikan kulit putih sebagai simbol kecantikan. Ternyata anggapan tersebut sudah ketinggalan zaman lho.

Ya, masyarakat zaman now sudah banyak mengamini bahwa yang namanya cantik itu memiliki kulit sehat, tanpa melihat apa warna kulitnya. Edukasi ini yang terus disebarkan. Konsep berpikir seperti ini yang akhirnya banyak diamini produk skincare. Kalau diperhatikan, sudah jarang ditemui skincare yang punya tujuan memutihkan.

Alih-alih pakai kata memutihkan, brand-brand itu menggunakan kata 'mencerahkan' atau 'glowing'. Ini menunjukkan bahwa standar kecantikan itu memang sudah berubah dan sudah seharusnya disetujui banyak orang. Tapi, gak bisa dipungkiri kalau masih ada sebagian orang berpendapat bahwa standar cantik itu adalah kulit putih. Pandangan itu yang coba dilawan oleh media maupun brand skincare.

Kulit putih

"Masyarakat kita masih banyak yang melihat fisik atau kulit putih sebagai standar kecantikan, padahal ini memberi dampak negatif," kata Founder De Star Lab, Ellya Solim, dalam keterangan resminya, beberapa waktu lalu.

Gegara standar itu, tak sedikit dari perempuan maupun laki-laki yang 'mati-matian' membuat kulitnya putih untuk memenuhi standar kecantikan yang nyatanya salah itu.

"Malah, akan lebih baik jika setiap orang menyayangi dan bangga terhadap warna kulit aslinya tanpa perlu diubah. Kalau mau dirawat, itu lebih baik. Konsep ini yang ingin disampaikan lewat kampanye #CantikTanpaKompromi," tutur Ellya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Di kesempatan yang sama, beauty enthusiast itu menerangkan bahwa punya kulit sehat di zaman sekarang bukan hal yang mustahil. Bahkan, skincare yang diperlukan gak perlu banyak, asal pilihnya yang berkualitas.

"Kami juga mengedukasi masyarakat bahwa punya kulit sehat itu tidak hanya dicapai dengan menggunakan banyak produk, tapi bisa dengan pakai satu produk tapi dipakai secara rutin," kata Ellya.

"Memiliki kulit sehat itu bukan kemewahan, tapi kebutuhan. Ditutup riasan itu hanya sementara, tapi memiliki kulit sehat adalah aset yang dipunyai selamanya," tuturnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini