Share

3 Resep Es Teh Manis dengan Buah-buahan Segar, Yuk Buat Sendiri

Dewi Kania, Okezone · Kamis 24 September 2020 17:28 WIB
https: img.okezone.com content 2020 09 24 298 2283191 3-resep-es-teh-manis-dengan-buah-buahan-segar-yuk-buat-sendiri-9b8Fc0WfcK.jpg Es teh. (Foto: Royal Cup Coffee)
A A A

MINUMAN teh adalah salah satu favorit masyarakat Indonesia. Banyak kreasi bisa dibuat dari minuman teh ini. Mulai teh hangat hingga es teh manis. Waktu menikmatinya pun cukup fleksibel, bisa kapan saja, pagi hingga malam hari.

Agar tidak bosan dengan minuman teh yang itu-itu saja, banyak orang membuat kreasi. Salah satunya adalah es teh manis dengan buah-buahan segar. Varian ini pun bisa dibuat sendiri di rumah. Tidak hanya satu, tapi bisa tiga macam lho.

Baca juga: Kisah Wilda Si Pecandu Es Teh Manis, Tak Bisa Hidup Tanpa Meneguknya! 

Lalu bagaimana resep dan cara membuatnya? Berikut ini urutannya, sebagaimana dirangkum dari NDTV, Kamis (24/9/2020).

1. Cherry Ginger Ice Tea

- 2 sdm vanila.

- 3 ml air jahe.

- 75 ml jus ceri.

- 35 ml jus melati.

- 10 ml jus jeruk.

- 25 ml jus grapefruit.

Cara Membuat:

1. Ambil gelas tinggi, lalu tambahkan es batu.

2. Masukkan semua bahan ke shaker. Letakkan es batunya.

3. Saring isinya ke gelas saji. Hiasi dengan jahe dan ceri dalam jar.

Cherry ginger ice tea. (Foto: NDTV)

Baca juga: Mengulik Es Teh Manis Bu Warsinem yang Viral, Manis dan Wangi Banget! 

2. Mango Peach White Tea

Bahan:

- 10 gelas air putih

- 5 sampai 6 kantong teh putih.

- 2 buah persik, kupas dan potong dadu.

- 1 cangkir mangga, dicincang.

- 1 sdm madu, sesuai selera.

Cara Membuat:

1. Rebus air dalam panci besar, dan angkat selagi panas.

2. Celupkan kantong teh putih sekira 7 menit.

3. Pindahkan teh ke jar. Biarkan dingin sekira 30 menit.

4. Campur potongan buah persik, mangga, 1 sdm madu ke dalam jar.

5. Kemudian tuangkan teh yang didinginkan ke dalam jar. Aduk rata, dinginkan di kulkas atau sajikan dengan es batu.

Mango peach white ice tea. (Foto: NDTV)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

3. Honey Lemon Ginger Tea

Bahan:

- 3 cangkir air.

- Teh hitam.

- Lemon, dipotong dan peras secukupnya.

- Madu secukupnya.

- 1 ruas jahe, cincang halus.

Cara Membuat:

1. Di dalam panci panaskan 3 cangkir air. Sebelum mulai mendidih, tambahkan jahe.

2. Saat mulai mendidih, tambahkan daun teh, jus lemon, dan madu.

3. Saring ke dalam cangkir.

4. Dinginkan dahulu lalu tambahkan es batu.

Honey ginger ice tea. (Foto: NDTV)

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini