Timbangan / Neraca

Secara umum timbangan / neraca dapat dikategorikan menjadi 2 kelompok besar yaitu neraca elektronik dan neraca mekanik. Pembagian tersebut berdasarkan prinsip kerja timbangan. Adapun pada masing-masing kategori terdapat pembagian lagi seperti timbangan analitik, timbangan top loading, timbangan single pan, timbangan kasar, dll. Pada proses kalibrasi yang perlu diketahui adalah kategori antara neraca elektronik dan neraca mekanik.
Laboratorium Kalibrasi BBKKP memiliki kemampuan untuk mengalibrasi neraca dengan kapasitas 0 – 2000 gram. Jangan lupa untuk menyertakan informasi kategori timbangan dan ketelitian timbangan. Karena hal tersebut akan mempengaruhi metode dan peralatan yang digunakan.

Berikut beberapa contoh timbangan / neraca yang dapat dikalibrasi

Neraca elektronik analitikT65sumber gambar: link Neraca mekanik analitiksingle-pan-balance-photo-no-16-500x500sumber gambar: link
Neraca elektronik top loadingOHAU-PA512LRGsumber gambar: link Neraca mekanik triple beamTriple Beam 700 Seriessumber gambar: link
Laboratorium Kalibrasi Balai Besar Kulit, Karet, dan Plastik
Jalan Sokonandi No. 9 Yogyakarta
Telp.: 0274-512929; 563939
Fax: 0274-563655
Email: bbkkp_jogja@kemenperin.go.id; bbkkp_jogja@yahoo.com

7 responses

  1. Mohon bantuannya utk kalibrasi neraca analitik BSA 224S-CW dan berapa biayanya

    1. Dear Ibu Titi Wismawati,

      setelah kami mengecek spesifikasi “BSA 224S-CW”, maka disimpulkan kami dapat mengkalibrasi neraca tersebut.
      Kalibrasi dilaksanakan di tempat pelanggan. Biaya 325rb selain akomodasi dan transport petugas.
      Apabila ada 1 alat, maka pelaksanaan 1 hari 1 petugas.
      Untuk tindaklanjut permintaan yang Ibu sampaikan, silakan ibu sampaikan jumlah alat yang akan dikalibrasi dan lokasi alat tersebut, karena neraca elektronik harus dikalibrasi di lokasi pemakaian.
      Untuk privasi Ibu, komunikasi dapat dilanjutkan melalui email kalibrasibbkkp@gmail.com atau bbkkp_jogja@kemenperin.go.id.
      Untuk melihat ruang lingkup kalibrasi yang lain, silakan lihat di https://kalibrasibbkkp.wordpress.com/ruang-lingkup-kalibrasi/
      Untuk contoh surat pengajuan kalibrasi silakan download di https://kalibrasibbkkp.files.wordpress.com/2012/05/contoh-surat-pengajuan-kalibrasi.doc
      Demikian, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih..

  2. Selamat Siang,

    Mohon bantuannya untuk informasi Harga untuk Biaya Kalibrasi timbangan digital kapasitas 30 kg dan neraca analitik

    1. Kepada Ibu Maria

      Untuk timbangan digital 30 kg kami belum bisa melaksanakan kalibrasinya.
      Adapun untuk timbangan analitik biaya kalibrasi 325rb belum termasuk biaya petugas yang datang.

      FYI, timbangan dikalibrasi di lokasi pemakaiannya, apalagi timbangan analitik yang memiliki resolusi mulai 0,001 gram.

      Demikian, terima kasih

    2. Kpd Ibu Maria

      Kami informasikan, utk saat ini kami sudah bisa kalibrasi timbangan digital up to 200 kg. Sehingga, untuk timbangan hingga 30 kg kami bisa melakukannya

  3. Basuki Muskala | Reply

    Berapa biaya kalibrasi untuk timbangan digital max 5 kg?

    1. Timbangan top loading non analitik tarik kalibrasinya 275rb, diluar biaya transportasi dan akomodasi petugas

Leave a comment