Menu

Resep Dendeng Ragi Daging Sapi, Olahan Daging Kurban untuk Stok Lauk di Rumah, Gurih dan Empuk Banget Moms!

19 Juni 2023 19:55 WIB
Resep Dendeng Ragi Daging Sapi, Olahan Daging Kurban untuk Stok Lauk di Rumah, Gurih dan Empuk Banget Moms!

Dendeng ragi daging sapi (Cookpad/Memey)

HerStory, Jakarta —

Moms jika merasa bosan dengan olahan daging kurban yang itu itu aja seperti rendang, opor, tongseng dan lain-lain. Lebih baik bikin dendeng ragi saja yuk.

Berbeda dari olahan daging sapi lainnya yang berkuah, dendeng ragi ini tipenya kering. Tak heran campuran daging dan kelapanya terasa sangat lembut dan gurih banget.

Selain itu, Moms juga bisa masak dalam jumlah banyak agar bisa dijadikan stok lauk di rumah.

Yuk langsung saja simak resep dari Ika S. Arianto di laman Cookpad, begini cara bikinnya,

Bahan-bahan:

  • 400 gram daging sapi iris tipis
  • 2 batang serai geprek
  • 3 lembar daun salam
  • 5 lembar daun jeruk purut
  • 1 sdt asam Jawa (resep asli pakai air asam Jawa secukupnya)
  • 1,5 SDM gula merah sisir
  • 250 ml air

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt ketumbar
  • Sejumput jinten
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu jamur

Bahan Bumbu Ragi (haluskan):

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm kunyit
  • 2 buah cabe merah
  • 3/4 sdt ketumbar
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu jamur
  • 1/4 sdt gula pasir

Cara Membuat:

  1. Iris daging tipis-tipis. Beri bumbu halus. Aduk rata.
  2. Tumis bumbu ragi sampai harum. Tambahkan serai, daun jeruk, dan daun salam. Beri air. Masukkan daging.
  3. Beri kelapa parut dan aduk rata. Masak dengan api kecil sampai matang dan agak kering.
  4. Dendeng ragi siap disajikan. Jika betul-betul kering, bisa tahan beberapa hari (simpan dalam wadah tertutup).

Tertarik mau coba Moms?

Baca Juga: Cara Awet Menyimpan Cream Cheese yang Sudah Digunakan di Freezer

Baca Juga: Resep Capcay Bakso Saus Tiram ala Rumahan, Cocok Nih Buat Anak Kosan yang Rindu Masakan Ibu

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah