Siap-siap Taman Mini akan Dibuka Lagi buat Masyarakat

Siap-siap Taman Mini akan Dibuka Lagi buat Masyarakat

Sylke Febrina Laucereno - detikFinance
Selasa, 12 Jul 2022 16:06 WIB
Suasana tempat wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) yang dipadati oleh pengunjung pada hari libur lebaran, Kamis (5/5/2022).
Foto: Grandyos Zafna
Jakarta -

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) saat ini sedang dalam proses peremajaan atau renovasi total yang dilakukan sejak Januari 2022 lalu.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menjelaskan TMII renovasi TMII akan selesai pada akhir bulan ini. Renovasi dilakukan atas Presiden Joko Widodo untuk menjadikan TMII sebagai destinasi wisata yang lebih sehat untuk rakyat.

Basuki menjelaskan, setelah renovasi selesai dikerjakan masyarakat bisa segera berwisata.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau sudah selesai bisa (wisata) secepatnya. Ditargetkan akhir Juli bisa selesai dan Agustus Presiden yang meresmikan. Untuk tiket diserahkan ke pihak TWC," kata dia di Taman Mini, Selasa (12/7/2022).

Dia mengharapkan dengan renovasi ini Taman Mini bisa menjadi lebih estetik karena ini merupakan daerah wisata. "Jadi seperti tadi di jembatan harus dipasang batu alam supaya tidak kelihatan betonnya," jelas dia.

ADVERTISEMENT

Basuki menyebutkan hingga awal Juli ini progres renovasi rata-rata sekitar 70%-80%. Dia menyebutkan untuk proses renovasi tugu api memang agak lebih lama karena harus memasang 17 layer tembaga dan ditargetkan selesai pada Agustus.

Selain itu, rencananya Taman Mini akan digunakan untuk venue dinner pertemuan G20. "Tapi bukan itu tujuan utamanya tapi meningkatkan pelayanan untuk destinasi wisata," jelas dia.

Dia mengharapkan dengan adanya renovasi ini masyarakat bisa memiliki lebih banyak pilihan untuk berlibur. Jadi tidak cuma Ancol dan Kebun Binatang Ragunan. Tapi TMII juga diharapkan bisa menjadi destinasi favorit rakyat Indonesia.

Direktur Utama PT TWC Edy Setijono mengungkapkan untuk tiket masuk masih sama dengan yang lama.

"Untuk harga tiket masih tetap tak ada yang berubah," kata dia. Kemudian untuk pintu utama akan pindah ke pintu tiga.

Edy juga menjelaskan saat ini ada fasilitas elevated parking. Jadi masyarakat yang datang ke Taman Mini tak bisa lagi parkir di pinggir jalan.

Parkir harus terpusat di satu tempat. Jadi untuk berpindah anjungan harus menggunakan shuttle bus listrik yang sudah disediakan.



Simak Video "TMII Suguhkan Event Khusus Libur Nataru, Apa Aja?"
[Gambas:Video 20detik]
(kil/zlf)