Misteri di Balik Kawah Putih Ciwidey, Jadi Tempat Suci Berkumpulnya Roh Para Leluhur

- Jumat, 25 Agustus 2023 | 15:35 WIB
Misteri di balik objek wisata Kawah Putih Ciwidey. (Z Creator/ Retno Mandriya Rini)
Misteri di balik objek wisata Kawah Putih Ciwidey. (Z Creator/ Retno Mandriya Rini)

INDOZONE.ID - Kawah Putih Ciwidey merupakan salah satu objek wisata alam di Bandung Selatan, Jawa Barat. Kawah putih ini berbentuk danau atau cekungan dari letusan Gunung Patuha.

Air kawah berwarna putih kebiruan, dengan kandungan belerang di dalamnya. Aroma menyengat belerang sangat kuat di sini.

Jadi jika kamu berkunjung harus persiapkan fisik. Jika memiliki riwayat alergi belerang atau sesak nafas, tak dianjurkan ke tempat ini.

Misteri di balik objek wisata Kawah Putih Ciwidey. (Z Creator/ Retno Mandriya Rini)

Objek wisata alam ini sangat memukau.

Selain area cekungan air belerang, tempat ini juga memiliki area wisata lain, seperti pohon-pohon yang menjulang di sekitar tempat, batang pohon kayu dan tempat untuk berkeliling dengan kuda.

Baca Juga: Ada Ikan Setan di Waduk Sermo Jadi Penyebab Kecelakaan, Misteri Paling Terkenal di Kulon Progo

Misteri di balik objek wisata Kawah Putih Ciwidey. (Z Creator/ Retno Mandriya Rini)

Namun di balik keindahannya, Kawah Putih Ciwidey menyimpan banyak misteri. Salah satunya yaitu dianggap sebagai tempat suci oleh masyarakat setempat.

Kawah Putih Ciwidey disebut sebagai tempat para roh leluhur dan nenek moyang berkumpul.

Maka tak heran, jika beberapa orang rutin berkunjung untuk ruwatan sebagai tanda penghormatan bagi roh leluhur.

Misteri di balik objek wisata Kawah Putih Ciwidey. (Z Creator/ Retno Mandriya Rini)

Adapun roh leluhur yang dimaksud ada Eyang Jagasatru, Eyang Ngabay, Eyang Baskom dan Eyang Jambrong.

Para leluhur ini dipercaya menjaga kawah putih hingga sekarang dan akan menjelma menjadi domba putih.

Halaman:

Editor: Gema Trisna Yudha

Sumber: Z Creators

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X