Share

Negara Ini Klaim Cristiano Ronaldo dan Timnas Portugal Juara Piala Dunia 2010, Begini Alasannya!

Reinaldy Darius, Okezone · Minggu 22 Oktober 2023 10:41 WIB
https: img.okezone.com content 2023 10 22 51 2905932 negara-ini-klaim-cristiano-ronaldo-dan-timnas-portugal-juara-piala-dunia-2010-begini-alasannya-IqtiYbXXMW.JPG Cristiano Ronaldo dan Timnas Portugal diklaim sebagai juara Piala Dunia 2010 di Korea Utara (Foto: REUTERS)
A A A

CRISTIANO Ronaldo dan Timnas Portugal disebut juara Piala Dunia 2010 di Korea Utara. Faktanya tentu tidak begitu, karena yang menjadi juara di Piala Dunia 2010 adalah Timnas Spanyol.

Penikmat sepakbola yang telah mengenal sepakbola di tahun 2010 pasti mengetahui hal ini. Timnas Spanyol asuhan Vincente del Bosque sukses menjadi juara dunia berkat gol tunggal Andres Iniesta ke gawang Belanda pada laga puncak.

Timnas Spanyol

Namun demikian, di Korea Utara, yang menjadi juara dunia pada saat itu adalah Timnas Portugal. Hal ini dungkap oleh seorang pramugara TAP Portugal bernama Alvaro Leite yang mengunjungi ibu kota Korea Utara, Pyongyang, pada April 2017 silam.

“Pada saat kami mengunjungi Pyongyang, kami memiliki seorang guide perusahaan yang bisa berbahasa Inggris,” kata Leite kepada Marca.

“Dia mengatakan kepada kami bahwa Cristiano Ronaldo adalah seorang idola yang sejati bagi banyak orang dan sepakbola sangatlah penting dan populer di negaranya,” sambung Leite.

Timnas Korea Utara kalah 0-7 kontra Portugal di fase grup Piala Dunia 2010. Namun, siaran pertandingan itu dipotong ketika Portugal sudah unggul 4-0 karena Pemerintah Korea Utara tidak ingin melihat tim nasional dipermalukan di hadapan rakyatnya.

“Itu disebabkan oleh ide dari pemerintah agar Portugal menjadi juara. Mereka memutus siaran ketika Portugal unggul 4-0 atas Korea Utara,” lanjut Leite.

“Pada menit ke-60, ketika Tiago mencetak gol, jadi tidak seorang pun di negara itu yang melihat tiga gol lainnya dalam kemeangan 7-0 yang diraih oleh Portugal,” tambahnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Kekalahan tersebut dianggap sebagai penghinaan oleh Pemerintah Korea Utara. Mereka pun menyebar propaganda dengan mendongkrak kekuatan Timnas Portugal, membuat banyak orang di Korea Utara percaya bahwa Cristiano Ronaldo dan kolega menjadi juara pada Piala Dunia 2010.

Timnas Korea Utara

Dengan begitu, masyarakat Korea Utara tidak perlu terlalu malu. Sebab, yang mengalahkan mereka dengan skor 0-4, seperti yang mereka ketahui, adalah tim yang menjadi juara dunia.

Pada kenyataannya, Timnas Portugal sendiri gugur di babak 16 besar pada Piala Dunia 2010. Gol tunggal David Villa membuat Timnas Spanyol menang tipis dengan skor 1-0 pada saat itu.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini