Peringatan 25 Tahun Reformasi

Dua puluh lima tahun sudah era reformasi berkuasa di negeri ini. Selama itu pula tentu banyak sekali perubahan-perubahan yang dilakukan demi terwujudnya negara yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur sesuai dengan visi bapak pendiri bangsa dalam merumuskan konstitusi. Tuntutan reformasi dilatarbelakangi dari rakyat yang tidak puas terhadap kinerja pemerintahan yang berkuasa pada saat itu. Praktik KKN yang merajalela, konstitusi yang diselewengkan, penegakan hukum yang sebelah mata, dinasti politik yang kian mengakar, kuatnya pengaruh militer, dan kewenangan yang terlampau sentralistik perlu segera untuk dilakukan perbaikan demi keadilan sosial dan kesejahteraan rakyat. Oleh karenanya bisa dilihat hari ini produk reformasi seperti amandemen UUD 1945, pembentukan KPK, penghapusan dwifungsi ABRI, dan penguatan desentralisasi di tingkat Pemerintah Daerah yang semakin meningkatkan indeks demokrasi Indonesia dari tahun ke tahun.

Upaya reformasi terus menerus dilakukan oleh pemerintah hingga saat ini. Salah satu yang dapat diambil contoh adalah reformasi birokrasi, yaitu upaya melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap paradigma dan tata kelola pemerintahan demi menciptakan birokrasi pemerintah yang profesional. Biro Tata Pemerintahan dalam kewenangannya juga memiliki peran penting dalam hal reformasi, yakni reformasi birokrasi terbatas pada pemerintahan tingkat kalurahan yang mana pula menjadi salah satu misi Gubernur DIY dalam RPJMD tahun 2022-2027. Tujuannya adalah terwujudnya tata kelola pemerintahan kalurahan yang baik dengan aparatur berintegritas tinggi, produktif, dan berkualitas dalam rangka meningkatkan kepercayaan publik dan mengejar ketertinggalan birokrasi baik dari kabupaten maupun provinsi.

Mohon doa dari segenap masyarakat Jogja atas upaya Biro Tata Pemerintahan dalam menjalankan tugas dan fungsinya salah satunya dalam reformasi pemerintahan di tingkat kalurahan dan jangan lupa untuk LIHAT, AWASI, dan LAPORKAN apabila menemui pelanggaran selama Biro Tata Pemerintahan menjalankan tugasnya.

#reformasi
#21Mei1998
#25tahunreformasi
#reformasibirokrasi
#reformasibirokrasikalurahan
#birotapemdiy


Share

Comments ()