Pulau Gambar dan Gili Nanggu Dijual Asing

Pulau Gambar dan Gili Nanggu ditawarkan untuk dijual oleh pihak asing. Adalah situs http://www.privateislandsonline.com, situs penjualan pulau pribadi dunia,yang menawarkan pulau Gambar dan Gili Nanggu masing-masing dengan harga Rp 6,8 miliar dan 9,9 miliar.

Padahal Indonesia sudah lama melarang jual-beli pulau di Indonesia karena menyangkut kedaulatan negara. Pemerintah hanya memberi izin untuk menyewa demi kepentingan pariwisata.

Pun mantan Ketua MK, Jimly Asshiddiqie, sebagaimana dikutip Alamendah’s Blog dari Detik.com, menegaskan jual beli pulau tersebut dilarang UU. Jimly menjelaskan proses jual beli itu sendiri juga harus diperjelas terlebih dahulu antara siapa dan mengenai apa. Jika menyangkut pihak asing transaksi yang dibolehkan adalah jual beli hak guna usaha. Tetapi jika jual beli hak milik atas tanah atau pulau itu dilarang.

“Kalau jual beli tanah atau lahan antara orang indonesia ya tidak ada masalah,” lanjut Jimly. Dan dalam situs http://www.privateislandsonline.com pun disebutkan, “Hukum Indonesia tidak mengizinkan kepemilikan pribadi atas sebuah pulau. Saham bisnis resor, bagaimanapun, dapat dijual kepada siapa pun”.

Mengenal Gili Nanggu. Gili Nanggu adalah sebuah pulau kecil di selat Lombok atau persisnya di pesisir timur pulau Lombok, bersebelahan dengan Gili Tangkong. Secara administrasi termasuk wilayah Kecamatan Sekotong Tengah, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.

Gili Nanggu memiliki luas 4,99 hektar dan telah dikelola menjadi salah satu tujuan wisata. Di pulau ini terdapat fasilitas bungalo dan cottages yang dimiliki pihak swasta dengan status hak guna pakai. Pulau kecil ini mempunyai pesona pasir pantainya yang putih serta keindahan terumbu karang di perairan sekitarnya.

Lokasi Gili Nanggu

Lokasi Gili Nanggu

Gili Nanggu

Gili Nanggu dari kejauhan

Gili Nanggu

Cottages di Gili Nanggu

Selama ini Gili Nanggu dikelola sebagai tempat wisata dengan konsep ‘pulau alami dan pribadi’ yang menawarkan setiap pengunjung untuk merasakan privasi tanpa terganggu oleh pedagang atau pengunjung lain saat menikmati keindahan pulau. Ini lantaran yang tinggal di pulau ini hanyalah pengelola dan staf resor.

Mengenal Pulau Gambar. Berbeda dengan Gili Nanggu yang telah dikelola menjadi resor wisata, pulau Gambar, yang juga ditawarkan dijual dalam situs http://www.privateislandsonline.com, masih dalam kondisi perawan.

Oleh situs http://www.privateislandsonline.com disebutkan bahwa pulau Gambar berada di kawasan Laut Jawa dengan luas 2,2 hektar. Pulau Gambar memiliki pantai indah yang mengelilinginya dan layak dijadikan sebuah hunian pribadi. Air laut di sekitar pulau relatif tenang dan dangkal. Para pengunjung bisa menyelam, snorkelling dan memancing. Sejumlah ikan dan lobster bisa ditemukan di tepi pantai.

Dari peta yang dilampirkan, pulau ini terdapat di tengah-tengah Laut Jawa atau berada di utara kepulauan Karimunjawa. Tidak diketahui (atau saya yang tidak tahu) letak persis pulau ini termasuk secara administratif berada di wilayah provinsi bahkan kabupaten mana.

Pulau Gambar

Pulau Gambar dari kejauhan

Pulau Gambar

Kondisi pantai Pulau Gambar

Pencantuman Pulau Gambar dan Gili Nanggu sebagai pulau yang diiklankan untuk dijual, terang membuat banyak orang terhenyak. Namun berkat itu pula sekali lagi kita berkesempatan untuk lebih mengenal Indonesia. Selama ini tidak sedikit warga Indonesia yang belum mengenal Gili Nanggu. Bahkan saya sendiripun baru mengetahui adanya Pulau Gambar.

Referensi dan gambar:

Baca artikel tentang Pulau dan Indonesia lainnya:

Tentang alamendah

Panggil saja saya Alamendah, tinggal di Pati, Jawa Tengah, Indonesia. Seorang biasa yang ingin berbagi dengan sobat.
Pos ini dipublikasikan di Indonesia dan tag , , , , . Tandai permalink.

42 Balasan ke Pulau Gambar dan Gili Nanggu Dijual Asing

  1. Citra W. Hapsari berkata:

    “yoo…dipilih dipilih…endhos gandhoss…ayo dipilih mumpung masih banyak yang laen..biar anak cucuku kehilangan kebanggaan,biar anak cucuku tak perlu kenangan,..mari dipilih dipilih..”
    Hrrggg… 😈

  2. apurie berkata:

    hah? beneran tuh? kalo bener itu bukti perhatian pemerintah minim…a

  3. achoey el haris berkata:

    menyedihkan, kalau ini terjadi lantas di mana kedaulatan negara kita 😦

  4. Jika memang ada yang benar-benar pulau dijual, maka runtuhlah kedaulatan negara kita.. jika sewa, itu mungkin urusan lain ya.. 😀

  5. Deq berkata:

    Uho~! UHO~! Jangan-jangan tiap tahun pulau-pulau di Nusantara berkurang :takuts

  6. Lidya berkata:

    semoga cepat bisa diatasi ya jangan sampai pulau2 terjual

  7. arif berkata:

    hikmahnya saya pun juga baru ada kekayaan pulau itu milik Indonesia.
    beberapa hari lalu saya baca di berita, BPN menegaskan tidak ada jual beli pulau tersebut…

  8. Aditya Candra berkata:

    INILAH AKIBATNYA KALAU ASET2 PENTING & HARTA KEKAYAAN NEGERI TERCINTA NKRI DIKUASAI OLEH PIHAK ASING!

  9. dira berkata:

    Wah, sampai pulau2nya dijual… ckckck. Lengkap sudah yg bisa dijual bangsa ini..

  10. kakaakin berkata:

    Nah lo nah lo… malah ada ya pulau di indonesia yang mau dijual..
    Semoga Indonesia gak akan kecolongan lagi nih…

  11. Suwarno berkata:

    To : bang Admin Alamendah

    Terima kasih atas artikelnya..

    Perlu kita ralat :
    – Untuk Luas Gili Nanggu adalah 14.5 Ha.

    Tambahan :
    – Selain pasir putih dan terumbu karangnya yang indah. Kita juga dapat melihat ikan-ikan jinak mendekati kita bila kita menjeburkan diri ke dalam air di sekitar pantai Gili Nanggu. Ikan-ikan yang indah itu dapat dilihat dengan jelas menggunakan alat snorkeling. Biasanya wisatawan yang snorkeling disana membawa makanan berupa roti yg dimasukkan ke dalam botol aqua yang diisi air. Kita akan tetap ingin berlama-lama bermain-main dengan ikan yang memang dilestariakan oleh pengelola dengan melarang orang sekitar ataupun wisatawan untuk menangkapnya dengan di pancing maupun dijala ,dll.
    – Gili Nanggu memiliki air tawar , bersih yang melimpah karena telah dialirkan air sumber dari Desa Tawun melalui pipa bawah tanah sepanjang berkilo-kilometer. Air tersebut selain untuk keperluan tamu wisatawan, juga dapat digunakan untuk penyiraman rumput dan juga pengembangan pembuatan kolam renang air tawar didalam pulau.
    – Di Gili Nanggu adalah tempat PROGRAM PELESTARIAN PENYU GILI NANGGU.
    PROGRAM PELESTARIAN PENYU GILI NANGGU berlangsung sejak 1995.
    Program ini ditempuh dengan cara tradisional yang sangat sederhana, yaitu pengelola mengambil inisiatif melindungi telur penyu agar tidak dijual ke pasar, dengan membeli telur yang ditemukan oleh para nelayan setempat. Kemudian telur-telur tersebut ditanam di pasir pantai selama 30-35 hari. Tingkat keberhasilan penetasan dengan cara ini mencapai 80 %. Setelah menetas, anak penyu dipelihara hingga mencapai usia 5-6 bulan. Dengan dipelihara mencapai usia tersebut diharapkan anak penyu ini dapat bertahan hidup dan tidak menjadi mangsa predator pada saat kembali ke habitatnya. (Berdasarkan data Wikipedia, tingkat keberhasilan hidup penyu secara alamiah hanyalah 1 dari 100).
    Per september 2013 ini, Gili Nanggu menetaskan sekitar 300 anak penyu dan memelihara di kolam pemeliharaan sampai nanti dikembalikan ke habitatnya.
    – Saat ini Gili Nanggu juga menjadi tempat penelitian konservasi Terumbu karang oleh KLH dll.
    – Dalam waktu dekat ini Gili Nanggu akan di jadikan ajang Lomba Layang-layang Lombok.

    Terima kasih ,
    admin http://gilinanggu.com/

  12. bcskaraoke berkata:

    Dasar Pemerintah…………………. duit duit duit

  13. Pulau Tidung berkata:

    Sayang juga jika hal seperti ini terus berlangsung, bisa-bisa semakin banyak daerah yang kehilangan potensi wisatanya karena jatuh ke pihak luar.

Tulis Komentar Sobat

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.